Honda RoadSync Jadi Fitur Keamanan Tambahan di PCX 160 Terbaru

0
Pak Agung Apriyanto, Training Insttructure Astra Motor Jawa Tengah menjelaskan fitur RoadSync di Honda PCX 160.

BeritaMotor.Net – Berbicara fitur keamanan sepeda motor sering kali kita langsung menuju ke sistem pengereman Antilock Brake System (ABS).

Tidak salah memang, karena fitur tersebut berfungsi supaya roda tidak terkunci saat pengendara melakukan pengereman mendadak sehingga meningkatkan keamanan dan keselamatan di jalan.

Selain rem ABS, di Honda PCX 160 juga terdapat Smart Key System, yang mana ketika mengoperasikan motor lebih praktis karena tidak memerlukan anak kunci, adanya Smart Key juga lebih aman dari pencurian sepeda motor curanmor karena sistem tersebut terintegrasi dengan Anti Theft Alarm.

Kemudian ada lagi fitur Honda Selectable Traction Control (HSTC) yang berfungsi mengurangi ban belakang selip karena perbedaan kecepatan putaran roda depan dan roda belakang.

Jadi pada sistem HSTC itu akan membatasi torsi mesin jika terdeteksi adanya perbedaan kecepatan putaran roda depan dengan roda belakang, sehingga akan meminimalisir terjadinya roda selip, membantu pengendara menjaga kendali motor di berbagai kondisi jalan.

PCX 160 Ketambahan Honda RoadSync

Honda RoadSync adalah fitur keselamatan baru di PCX 160, menemani fitur-fitur keselamatan di atas.

Honda PCX 160 2025 menjadi produk pertama yang dijejali fitur RoadSync oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

Honda RoadSync adalah fitur global, artinya motor di luar negeri sudah lebih dulu mengaplikasikannya, misalnya aja Honda PCX 125, Forza 250, ADV350, ADV750 dan masih banyak lagi.

Dan tidak menutup kemungkinan fitur RoadSync tersebut akan tersedia juga pada tipe motor Honda lainnya yang produksi PT Astra Honda Motor (AHM). Tinggal waktu yang bisa menjawab.

Apa itu RoadSync?

Honda RoadSync adalah teknologi konektivitas agar smartphone pengendara dapat terhubung dengan motor melalui Bluetooh dan aplikasi Honda RoadSync.

Di Honda RoadSync pengendara dapat mengontrol fitur-fitur yang ada di smartphone seperti pesan, panggilan, musik hingga navigasi.

Untuk mengontrolnya fitur tersebut pengendara cukup mengontrolnya melalui multifunction switch yang ada di holder kiri.

Sehingga sangat praktis dan berkendara lebih aman karena konsentrasi tetap terjaga dibanding memainkan smartphone sambil berkendara. Jadi penambahan fitur Honda RoadSync tersebut tentunya sejalan dengan kampanye keselamtan berkendara atau yang biasa kita kenal dengan #Cari_aman.

Cara Menggunakan Honda RoadSync

Menyambungkan Smartphone ke Motor

1.) Download aplikasi Honda RoadSync di PlayStore dan App Store, terus buka aplikasinya.

2.) Masukan semua informasi yang dibutuhkan dan izinkan untuk Honda RoadSync mengakses smartphone kalian.

3.) Untuk menggunakan Honda RoadSync , gunakan Multi-Function Switch yang terletak di holder kiri.

4.) Lakukan reset pairing melalui mode pengaturan pada TFT panel meter, kemudian pilih YA.

5.) Nyalakan bluetooth dan sambungkan smartphone dengan motor Honda Anda. Setelah terhubung, icon bluetooth akan muncul di pojok kiri atas panel meter.

6.) Baca keterangan pada peringatan keamanan. Jika sudah tekan SAYA SETUJU

Menggunakan Fitur Pesan

Menggunakan Fitur Panggilan

Menggunakan Fitur Musik

Menggunakan Fitur Navigasi

Terakhir, fitur Honda RoadSync saat ini baru tersedia di Honda PCX 160 tipe ABS-RoadSync alias tipe tertingginya. Melihat fitur-fiturnya sangat membantu pengendara ketika motor di jalan, lebih nyaman dan aman. | Mas Muslim

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here