Perbandingan Power Suzuki GSX-R150 Vs CBR150R K45G dan Yamaha R15 v2 Diatas Mesin Dynojet 250i

1

tes-dyno-gsx-r150-vs-r`15-vs-cbr150r-k24gBMSPEED7.Com – sobat sekalian…beberapa waktu lalu majalah OTOMOTIF mengkomparasikan performa motor sport full fairing yang namanya tidak asing lagi,dia adalah Suzuki GSX-R150 23K0 sebagai jagoan dari Suzuki Indonesia,Honda CBR150R K45G dan Yamaha R15 v2 berkode 2pk. Nih dia data lengkap compare performa GSX-R150 Vs CBR150R dan R15 v2 diatas mesin Dyno


FYI, dalam pengetesan head to head kali ini tim OTOMOTIF menggunakan mesin Dynojet 250i di Sportisi Motorsport di Rawamangun, Jaktim.

  • Bahan yang dipakai ialah Pertamax
  • Yamaha YZF-R15 yang dipakai V2.0 bukan V3.0 ,karena unit belum dilepas kepasaran alias belum masspro.
  • Di gas 10 kali dan diambil performa terbaik

Suzuki GSX-R150 mempunyai performa terbaik dimana diatas mesin dyno motor ini ledakan power maksimumnya tercatat 15,82 hp @ 10.000.rpm dan
Torsi maksimum tercatat 12,04 Nm @ 8.800 rpm.

Honda CBR150R tercatat memiliki power maksimum 14,77 hp @ 9.200 rpm serta Torsi maksimum On Wheel 12,59 Nm @ 7.200 rpm.

Dan power paling bontot ditempati Yamaha R15 V2 yang hanya tercatat 14,17 hp @ 8.900 rpm dan  Torsi maksimum 12,76 Nm @ 7.000 rpm.

Last,bisa kita simpulkan bahwa Suzuki GSX-R150 mempunyai power diatas dyno terbesar dengan angka 15,82 hp @ 10.000 rpm hal itu dikarenaka memiliki bukaan tutup katup DOHC Overbore yang mana konstruksi seperti ini membuat nafas panjang,hanya saja torsi tidak terlalu besar yakni 12,04 Nm @ 8.800 Rpm mengingat kalau mesin DOHC sepertinya ini kinerja di RPM bawah memang kecil,nanti akan naik sejalan dengan putaran mesin,namun dari kesimpulan yang didapat otomotif Suzuki GSX-R150 tetap mempunyai nafas panjang.

Bahkan nih mas Bram dari Sportisi saja memuji dengan mengeluarkan statement “Suzuki Panjaaaaang nafas
atasnya Apik ( bagus ) ”

Honda CBR150R menempati kedua dengan power terbesar dibawah GSX-R150 ,hal itu dikarenakan konstruksi bukaan tutup Katup DOHC namun near square,padahal diversi K45A overbore layaknya GSX-R150.
Andai saja pakai overbore pasti mempunyai nafas panjang juga seperti GSX-R150.

Dan Yamaha R15 V2.0 kendati mempunyai power terendah lantaran konstruksi bukaaan tutup SOHC overstroke terlihat jelas grafif di RPM bawah sudah naik hingga putaran tengah hanya saja putaran atas memang ngoyo.

Melihat grafif dari Yamaha R15 v2 Mas bram sportisi kembali mengeluarkan statement “Yang enak ya Kayak grafik R15 itu , Yamaha Bawah tengah sip ”

Last,melihat dimensi piston dengan bore x stroke Yamaha R15 V3 hampir square yakni 58,0 x 58,7 mm sepertinya grafiknya akan menarik,apalagi R15 baru telah dilengkapi VVA yang mana dengan konstruksi ini memungkinkan cam/noken as masuk dengan durasi berbeda,diawal start akan memakai noken as pertama dan jika sudah memasuki 6400 rpm akan memakai noken as kedua. Jadi seharunya tarikan bawah sip begitu juga diputaran atas.
Tentunya kita tunggu pengetesan power on crank diatas mesin dyno dari Yamaha R15 V3 yang akan dipasarkan tidak lama lagi.

Semoga berguna yak,Suwun puol sudah baca dan sebarkan artikel ini.

Penulis : Mas Muslim
^_^Kontak BMSPEED7.Com^_^

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here