Pemenang Final Battle Honda Modif Contest (HMC) 2016, Congrat Bro!!

0
Final Battle HMC 2016
Final Battle HMC 2016

BMSPEED7.COM –  sebagai bentuk apresiasi para modifikator tanah air,PT Astra Honda Motor (AHM) selaku agen pemegang merek (APM) motor Honda di Indonesia ingin mengupayakan terciptanya wadah kontes modifikasi motor Honda. Sedikitnya ada 1859 Modifikator Tanah Air yang bersuka cita meramaikan hajatan modifikasi tahunan ini. Pun juga bersama jaringan dealer diberbagai daerah,  PT AHM sukses  mengelar Honda Modif Kontes di 15 kota dan puncaknya sejak kemarin,Sabtu 17/09/2016 hingga tadi siang,Minggu 18/09/2016 yang bertempat di La Piazza Kelapa Gadimg,Jakarta Utara. Asli bro seru bener,apalagi penonton dihibur oleh music Reggae !! pada enjot enjotan dah… 😀

Baca Artikel Terkait : Gallery Foto Motor Kontes Final Battle HMC 2016

So,para modifikor yang berangkat ke Jakarta untuk menghadiri Final battel HMC 2016 ialah para mereka yang didaerah 15 kota tadi menjadi jawara,FYI…HMC 2016 sebelumnya dibuka di Bandung pada 5-6 Maret 2016, lalu disusul oleh kota lainnya yaitu Solo, Jawa Tengah, Makassar, Sulawesi Selatan; Banjarmasin, Kalimantan Selatan; Bandar Lampung, Lampung; Serpong, Tangerang Selatan; Cirebon, Jawa Barat; Pekanbaru, Riau; Denpasar, Bali; Surabaya, Jawa Timur; Manado, Sulawesi Utara; Mataram, Nusa Tenggara Barat; Malang, Jawa Timur; Balikpapan, Kalimantan Timur dan kemudian di tutup di Jakarta. Gelaran final battle dilaksanakan di Mall La Piazza Jakarta pada 17-18 September 2016. 

Honda Modif Kontes (HMC) 2016 melombakan 14 kelas,dimana 11 kelas untuk motor tahun produksi di atas 2006 (Matic Stock/Bolt On, Scoopy Stock/Bolt On, Matic Advance, Sport Fairing, Sport Naked, Matic Racing Style, Cub and Sport Racing Style, Airbrush Graphic, Airbrush Realist/Cartoon, Stikers and Decals, serta Free For all), tak lupa untuk  3 kelas ialah motor produksi di bawah 2006 (Choppy Cub, Cafe Racer & Bratstyle dan Free For All).

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) selaku main dealer Honda area Jakarta dan Tangerang menjadi saksi jawara HMC Nasional 2016 dan menurutnya para modifikator Honda akan ditantang kembali ditahun depan yang tentunya diharapkan akan memberikan modifikasi yang lebih menarik.

Menariknya, PT Wahana Makmur Sejati (WMS) mengandeng para komunitas motor Honda Jakarta sob,memang sih tadi ketika BMspeed7.com liputan kesana banyak klub motor dari skutik sampai sport ketahuan sih dari seragam yang dipakai..hehehhe. ouh iya,sebelum pengumuman pemenang Honda Modif Kontes 2016,para peserta modifikator disuguhkan dengan berbagai hiburan macam Skateboard dan freestyle sepeda BMX.

Lantas siapa dan dari mana yang memenangkan hadiah senilai Rp 1,5 juta untuk tiap kelas? berikut ini adalah Juara Nasional Honda modif kontes (HMC) 2016,ada yang beruntung diajak AHM tour ke Jepang sob,juoszz!!

Kategori No Peserta Jenis Motor Tahun Nama
NATIONAL WINNER Matic Bolt-On 009 VARIO 150 2015 FENDY HARTONO
NATIONAL WINNER Scoopy Bolt-On 017 SCOOPY 2010 HAKBAR
NATIONAL WINNER Matic Advance 038 PCX 2012 PETERSON RVAI
NATIONAL WINNER Matic Racing Style 049 BEAT FI 2015 AGUNG PANGESTU
NATIONAL WINNER Bebek & Sport Racing Style 065 TIGER 2006 YUWONO JATI
NATIONAL WINNER Stiker / Decals 112 SCOOPY 2015 DODI SETIAWAN
NATIONAL WINNER Airbrush Grafis 094 BEAT 2015 LUTVIA FASICHIN
NATIONAL WINNER Airbrush Realis 073 SCOOPY 2016 M. HELMI
NATIONAL WINNER Sport Fairing 126 CBR 150 R 2015 LIE LEO GUSTIAWAN TJAHYADI
NATIONAL WINNER Sport Naked 127 TIGER REVO 2012 HENDRA AGUS
NATIONAL WINNER Free For All >2006 146 GL 200R 2009 BUDI SETIAWAN
NATIONAL WINNER Choppy Cub 160 ASTREA STAR 2001 GEDE JUNIA PRANATA SAPUTRA
NATIONAL WINNER Café Racer & Bratstyle 173 GL 200 R 2003 MARDIANSYAH
NATIONAL WINNER Free For All < 2006 193 MEGA PRO 2003 CHARLES R WAWOLANGI
Best Pick 145 NF 100 BLADE 2006 SAIBUN PANJAITAN

 

Pemenang  Honda modif contest (HMC)2016 yang mendapatkan kesempatan tour ke Jepang

  • Matik Nasional Champion 038/Peterson Rvai asal Bandung
  • Bebek dan Sport Nasional Cahmpion 065/Yuwono asal Jati Bali
  • Free For All National Champion 146/Budi Setiawan asal Jakarta
peserta-pemenang-HMC-2016
Peserta Juara HMC 2016 dengan Hasil Karyanya,keren pisan euy!!
motor-pemenang-HMC-2016
Motor bro YUWONO JATI memenagkan kategori BEBEK & SPORT NATIONAL CHAMPION pakai motor Honda Tiger lansiran 2016

 

motor-pemenang-HMC-2016
Motor Bro PETERSON RVAI memenangkan katrgori MATIC NATIONAL CHAMPION dengan motor Honda PCX 150 lansiran 2012
motor-pemenang-HMC-2016
Motor Bro BUDI SETIAWAN memanagkan kategori FREE FOR ALL NATIONAL CHAMPION pakai motor Honda  GL200R lansiran 2009

pemenag-hmc-2016-scoopy-bolt-onpemenang-hmc-2016-bmspeed7-com_2 pemenang-hmc-2016-bmspeed7-com_1

pemenang HMC 2016 dimasing masing kelas
pemenang HMC 2016 dimasing masing kelas
pemenang-hmc-2016-kelas-sport-naked
pemenang-hmc-2016-kelas-sport-naked
pemenang-hmc-2016-kelas-matik-racing-style
pemenang-hmc-2016-kelas-matik-racing-style
pemenang-hmc-2016-kelas-cafe-racer-and-bratstyle
pemenang-hmc-2016-kelas-cafe-racer-and-bratstyle
tiga-pemenang-hmc-2016
tiga-pemenang-hmc-2016-Yang-mendapatkan-kesempatan-tour-ke -Jepang
Jawara HMC 2016 yang beruntung terbang ke Jepang
tim Jawara HMC 2016 yang beruntung terbang ke Jepang
pemenang-hmc-2016-kelas-matik-advance
pemenang-hmc-2016-kelas-matik-advance

Last,namanya juga perlombaan,so kalah atau menang itu sudah wajar. bukan seberapa kita menang tapi seberapa besar usaha yang kita lakukan niscaya kesuksesan akan mengikuti dengan sendirinya…sampai bertemu di HMC 2017 sob,

Foto : dokumen BMspeed7.com pribadi dan Astra Honda Motor (AHM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here