Yamaha Mio Z Resmi Meluncur…Berikut Spesifikasi,Harga,Dan Opsi Warnanya

6
Perilisan-Yamaha-Mio-Z-Di-Sentul-Bogor
Launching Yamaha Mio Z di Sentul Bogor,Jawa Barat

BMspeed7 – Brosist sekalian…PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Resmi meluncurkan Skutik baru yang diberi label Yamaha Mio Z Pada Hari ini,Rabu (30/03/2016) yang berlokasi diSentul kecil,Bogor,Jawa Barat.

BACA JUGA :

Dengan dirilisnya Skutik Mio Z,seakan rasa penasaran pecinta otomotif roda dua kini telah terjawab sudah dengan kepastian YIIM merilis Mio versi “Z” ini. Dimana sebelumya Hanya sebuah teaser saja.

Sosok dari pada Mio Z ini memang sekilas masih sama dengan Yamaha Mio M3 hanya saja terdapat beberapa perbedaan Yamaha Mio Z dengan Mio M3 antara lain :

  1. Warna dan striping Yamaha Mio Z terkesan begitu Mewah dan eksklusif,dimana Mio Z ini sudah mengadopsi Warna Doff dan juga untuk stripingnya juga mengadopsi warna crome pada tulisan ” MIO Z “sangat eye catching sobs,..terdapat dua pilihan warna Yamaha Mio Z yakni hitam Zagoan dan putih Zuara.
  2. Suspensi belakang Yamaha Mio Z Dilabur warna merah ngejreng,terkesan angker euy..sangat cocok dengan body yang dipainting doff.
  3. Ban Yamaha Mio Z lebih gambot,Depan berukuran 80/80-14 inch dan Belaknag berukuran 100/70-14 inch belakang
  4. Behel dicat senada dengan warna Body.

Spesifikasi Yamaha Mio Z Masih sama plek dengan Yamaha Mio M3 yakni mengusung kapasitas mesin 125cc dan berteknologi Blue Core.

Tipe Mesin :125cc, SOHC 4 Tak Pendingin Udara
Bore x Stroke : 52,4 mm x 57,9 mm
Kompresi : 9,5:1
Power Maks : 7,0 KW @ 8000 rpm
Torsi Mkas : 9,6 N.m @ 8500 rpm
Sistem Bhan bakar : Fuel Injection
Starter : Electrik dan Kick Starter
Tipe Kopling : Kering, Centrifugal Automatic
Tipe Transmisi : V-belt Automatic
Kapasitas Oli Mesin : 0,8 L
Kapasitas Tanki BBM : 4,2 L
P x L x T : 1870 mm x 685 mm x 1035 mm
Jarak Sumbu : 1260 mm
Ground Clearence : 135 mm
Tinggi Jok : 750 mm
Berat Isi : 94 kg
Rangka : Underbone
Suspensi depan : Teleskopic
Suspensi belakang : Unit Swing
Ban depan : 80/90-14
Ban belakang : 100/70-14
Rem depan : Cakram
Rem Belakang : Teromol
Sistem Pengapian : TCI
Batre : YTZ4V/GTZ4V
Tipe Busi : NGK CR6HSA

Soal Harga,Yamaha Mio Z Hanya beda  Rp.400 Ribu dengan Yamaha Mio M3 (OTR Jakarta) yakni Rp 15,1 juta. Hal ini merujuk seperti yang sudah dijelaskan langsung oleh Dyonisius Beti, executive vice president and COO PT YIMM.

“Yamaha Mio Z kami tawarkan dengan harga Rp15,1 juta. Ini ada perbedaan harga Rp400 ribu dengan Mio M3 di Jakarta,” ungkap Dyonisius Beti, hari ini, Rabu (30/3/2016).

Last…Meski Yamaha Mio Z sudah diluncurkan,Namun untuk mendapatkan Mio Z sepertinya brosis kudu bersabar,pasalnya Yamaha Mio Z akan hadir di dealar Yamaha pada bulan April 2016 mendatang. sabar bro..!! Nah,dari pada brosis penasaran dengan sosok yamaha Mio Z mending tak kasih gallery lengkap saja. Monggo disedot om 😀

lampu-utama-yamaha-mio-z
Yamaha Mio warna Zagoan Hitam
Yamaha-Mio-Z-tampak-depan
Yamaha Mio Z warna Zagoan Hitam
sok-belakang-Yamaha-Mio-Z
Yamaha Mio Z zagoan Hitam
stiker-yamaha-mio-Z-crome
Stiker Mio Z kaya kaca om..bening !!
mio-z-warna-zagoan-hitam
Tampak samping Mio z Zagoan Hitam

 

ukuran Ban Yamaha Mio Z lebih gambot !!

Warna peredam kejut berbeda dimana Mio Z waran merah & yamaha Mio M3 warna hitam

Yamaha Mio Z Warna Putih Zuara

warna-yamaha-Mio-Z
Sebut saja ini gaya Zagoan Super ^_^

Pict : Iwanbanaran & Google

BACA JUGA ARTIKEL MENARIK LAINNYA :

Thanks For Reading and Sharing.
Semoga bermanfaat
====================================
ikuti berita terbaru atau kontak BMspeed7 :

6 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here