Lagi, Yamaha Indonesia Recall R25 dan MT-25, Cek Nomor Rangkanya Bro!

0
Yamaha R25 VS MT-25
Recall Yamaha R25 dan MT-25

BMSPEED7.COM – kabar penting nih bagi mazbro yang punya Yamaha R25 dan Yamaha MT-25 sebagai partner berkendara. Itu dikarenakan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) sebagai produsen atau dikenal agen tunggal pemegang merek (ATPM) sepeda motor Yamaha di Indonesia per hari ini (Selasa, 20/11/2018) mengumumkan recall Yamaha R25 dan MT-25 setelah ditemukan masalah pada komponen Spring Torsion (berkenaan dengan kinerja mesin) dan Hose Radiator (berkenaan dengan fungsi pendinginan) sehingga perlu dilakukan pemerikasaan lanjutan.

Nomor Rangka Yamaha R25 dan MT-25 Yang Terkena Recall

1. Hose Radiator (Hose 2 (1WD-E2577-00) & Hose 3 (1WD-E2579-00)

Model No.Rangka Tanggal Produksi
R25 Non ABS MH3RG1020EK001001-MH3RG1020JK024683 Jul 2014 – Nov 2017
ABS MH3RG0140FK001001-MH3RG1040HK002700 Feb 2015 – Okt 2017
MT-25 MH3RG1010FK001001-MH3RG1010HK007783 Mei 2015 – Des 2017

2. Spring Torsion (90508-29806)

Model No.Rangka Tanggal Produksi
R25 Non ABS MH3RG1020EK001001-MH3RG1020GK020502 Juli 2014 – Maret 2016
ABS MH3RG0140FK001001-MH3RG1040GK002260 Feb 2015 – Maret 2016
MT-25 MH3RG1010FK001001-MH3RG1010GK006308 Mei 2015 – Maret 2016

Bagi mazbro yang punya Yamaha R25 dan MT-25 dengan nomor rangka seperti tertera diatas, monggo segera ke dealer Yamaha berlogo R-shop terdekat untuk melakukan pengantian komponen Spring Torsion dan Hose Radiator secara cuma-cuma alias gratiss! Program recall dilakukan serentak diseluruh dealer R-Shop Yamaha mulai tanggal 28 November 2018.

Last, perlu dipahami bahwa recall merupakan tanggung jawab pabrikan atas kerusakan sebuah produk setelah dilepas kepasar. Hal seperti ini sudah lumrah diluar negeri, hanya saja kalau di Indonesia untuk recall ini masih dipandang negatif atas kurangnya kualitas sebuah produk. Semoga berguna.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here