BMSPEED7.COM – PT Piaggio Indonesia selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) sepeda motor Vespa di Tanah Air terus melengkapi lini produknya, yang terbaru ialah hadirnya Primavera Color Vibe 2023.
Color Vibe merupakan varian produk dari Vespa Primavera yang menyandang status Limited Edition seperti Sean Wotherspoon dan 75th Anniversary. Pabrikan asal Italia tersebut memang gemar merilis produk Limited Edition maupun Special Edition, selain di Primavera, hadir juga di Sprint dengan Justin Bieber dan di LX dengan Vespa Batik.
Nah, berapa uang yang harus dipersiapkan untuk menebus satu unit Vespa Primavera dengan warna colorful tersebut? berikut info lengkap berikut spesifikasi dan fitur yang dibawakan.
Harga Vespa Primavera Color Vibe
PT Piaggio Indonesia memasarkan Vespa Primavera Color Vibe 2023 dengan harga Rp 60.000.000 on the road (OTR) Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jadetabek).
- *Harga di atas dapat berubah sewaktu waktu
- *Untuk wilayah selain di atas harga akan lebih mahal
Harganya udah sesuai kantong belum? soal harga emang relatif, yang jelas target pasarnya bukan buat kaum mending-mending hehe.
Baca Juga : 8 Pilihan Warna Honda Scoopy 2023
Warna Vespa Primavera Color Vibe
Hadir dengan 2 pilihan warna seperti galeri foto di bawah ini. Warnanya stand out sekali ya, buat riding bakal jadi pusat perhatian nih 😀 .
Berikut foto studio-nya…
Orange Tramonto
Blue Audace
Spesifikasi Primavera Color Vibe
Sebenarnya user Vespa tidak begitu peduli dengan spesifikasi, asalkan unit ‘lucu’ sih bakal dibeli hehe. Nah,barang kali ada teman-teman yang lagi nyari spek lengkapnya ada di bawah ini.
Dimensi
Length x Width | 1,863 mm x 695 mm |
Wheelbase | 1,334 mm |
Seat Height | 790 mm |
Fuel Capacity | 7 (± 0.5) liter |
Kaki-Kaki
Front Suspension | Single arm with helical spring and single double-acting hydraulic shock absorber |
Rear Suspension | Shock absorber with adjustable preload with 4 settings |
Front Brake | Ø 220 mm disc brake with ABS |
Rear Brake | Ø 140 mm drum brake |
Front Wheel | Die-cast aluminum alloy 3.00×12″ – Tubeless 110/70-12″ |
Rear Wheel | Die-cast aluminum alloy 3.00×12″ – Tubeless 120/70-12″ |
Mesin
Engine | Single cylinder, 4 strokes, 3 valves |
Discplacement | 154.8 cc |
Maximum Power | 8.7 kW @ 7,500 rpm |
Maximum Torque | 12 Nm @ 5,000 rpm |
Fuel Distribution System | Electronic Injection |
Emission | Euro 3 |
Cooling System | Forced Air |
Transmission | Automatic CVT (Continuous Variable Transmission) |
Fitur Primavera Color Vibe
Terakhir, buat teman-teman yang berminat memiliki Vespa Primavera Color Vibe, bisa ke dealer Vespa terdekat, ”Mas di kota saya ngga ada shworoom-nya”, kan terdekat, artinya yang dekat dari kota kamu di mana, misal tinggal di Kendal, ya berarti nyarinya ke Semarang hehe. | Mas Muslim.