Unik Nih, Menara Dari Knalpot Brong Dan Pelat Nomor Hasil Sitaan Razia

2
menara-pelat-nomor
Pelat nomor yang disusun rapi sehingga membentuk sebuah menara yang unik

BMspeed7.com – sobat sekalian…ada pemandangan unik nih disudut kantor Mapolrestabes Bandung,dimana dihalaman kantor tersebut terdapat menara yang terbuat dari susunan knalpot brong aka knalpot tidak standart hasil sitaan dari pengendara. Tak hanya knalpot brong saja,ternyata juga terdapat menara yang terbuat dari bahan Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB) yang terbukti sudah menyalahi peraturan.

Menurut situs resmi kepolisian,Tribata, memang benar,jika kedua menara tersebut terbuat dari bahan knalpot brong aka knalpot bukan standart dan plat nomor modifikasi hasil sitaan pengendara saat diadakan razia diberbagai daerah dikota tersebut. Sesuai namanya, menara setinggi 3 meter itu juga dinamai “pohon TNKB”.

Menurut Kasat Lantas Polrestabes Bandung, AKBP Kristiandi melalui Wakasat Lantas Kompol Santiadjie Kartasasmita,mengatakan, Totalada 1.000 pelat nomor modifikasi yang diperoleh sepanjang operasi dari 2015-2016. “Untuk pelat nomor roda dua totalnya 707, sedangkan roda empat sebanyak 293,” ujarnya

Lebih lanjut adjie menjelaskan bahwa Menara itu dibuat untuk mengingatkan ke masyarakat khususnya pengendara, bahwa hal tersebut sudah menyalahi aturan,  “Seperti halnya knalpot bukan standar, kita bikin patung knalpot. Nah, plat nomor tidak sesuai spek (standar) pun kita buat tugunya,” tuturnya.

Ini seperti yang dikatakan Wakasat Lantas Kompol Santiadjie diatas sob, bahwasanya selain menara pelat nomor, pihaknya juga membuat menara dari susunan knalpot tidak standart hasil sitaan razia beberapa waktu lalu Yang kini juga menjadi pemandangan menarik tersendiri dihalaman kantor Mapolresatabes Bandung.

menara-knalpot
Menara knalpot brong

Last,adakah sobat sekalian yang menyumbang bahan pembuatan menara tersebut? Kalo boleh tau apa nih.. plat nomor apa knalpot brong 😀

BACA  ARTIKEL MENARIK LAINNYA :

sekian,pembahasan mengenai langkah-langkah membeli domain diRumahweb.com

Thanks For Reading and Sharing sob.
Semoga bermanfaat
====================================
ikuti berita terbaru atau kontak BMspeed7 :

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here