Resmi, Alex Rins Duet Dengan Andrea Iannone Di Suzuki

2
alex-rins-andrea-iannone
Andrea Iannone Dan Alex Rins

BMspeed7.com –  kabar sedap datang dari arena MotoGP, Pasalnya Suzuki Motor Corporation Jepang telah mengumumkan kontrak kerjasama dengan pembalap Spanyol,Alex Rins yang kini resmi gabung dengan Suzuki untuk musim balap 2017 hingga 2018. Ini berarti Suzuki akan menduetkan Alex Rins  dengan Andrea Iannone yang sama-sama mengeber Suzuki GSX-RR.

Profile Alex Rins

    • Nama : Alex Rins Navarro
    • Tanggal lahir :  Barcelona pada 8 Desember 1995 (20 tahun).
    • Kebangsaan : Spanyol

Memulai debut : Alex Rins memulai debut sejak umur tujuh tahun. Tapi.debut dikelas Kejuaraan Dunia pada tahun 2012 saat  ia berusia 16 tahun di Kelas Moto3.

Ia meraih pole position pertamanya di balapan kedua musim debutnya. Ia juga diketahui balapan di Moto3 selama tiga musim, alaex telah mengumpulkan total delapan kemenangan, runner up pada 2013. Hingga pada 2015 ia melangkah kejenjang lebih serius yakni melangkah ke Moto2, mengakhiri musim pertamanya di posisi kedua secara keseluruhan.

Alex Rins juga memenangkan Rookie of the Year setelah sukses mengumpulkan dua kemenangan, total sepuluh podium dan tiga posisi pole. ditahun 2016 ia telah mencetak dua kemenangan dan saat ini memimpin perolehan poin setelah tujuh putaran.

“Alex Rins adalah pebalap muda yang telah terbukti memiliki banyak bakat, selalu berjuang dalam posisi puncak Kejuaraan Dunia sejak debutnya di setiap kelas, membuatnya sebagai rider yang kami ingin mendukung untuk masa depannya,” ungkap Davide Brivio, Manajer Tim Suzuki.

“Untuk menduetkan dengan Andrea Iannone, menciptakan kombinasi sempurna untuk tantangan kita. Kami percaya bahwa kombinasi dari dua pebalap ini, bersama-sama dengan pengembangan lebih lanjut dari Suzuki GSX-RR dapat membantu kita untuk membuat tim yang kuat untuk bersaing di tingkat maksimum.”

 

2 COMMENTS

  1. andai suzuki punya tim pendamping juga tapi dengan suport penuh dari pabrikan, bisa ambil Zarco sama Tom Luthi yang bertipe ‘penyerang’ juga tuh.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here