bmspeed7.com – Rekan setim Alex Rins, Joan Mir dengan Suzuki GSX-RR sukses mengunci gelar juara dunia MotoGP 2020 setelah finish ke-9 di seri Valencia GP di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol (15/22/2020).
Atas raihan finish tersebut akhirnya pundi pundi poin Joan Mir bertambah dan menjadikannya paling tertinggi diantara pembalap lainnya. Saat ini Joan Mir telah mengoleksi 171 poin disusul Franco Morbidelli 142 poin dan penutup tiga besar diisi oleh Alex Rins dengan raihan 138 poin.
Balapan MotoGP sendiri masih menyisakan satu seri lagi yang akan di gelar di Algarve International Circuit, Portugal (22/11/2020).
Kado Terindah Suzuki di Usia 100 Tahun
Kemenangan Suzuki di MotoGP menjadikan kado terindah bagi Suzuki di ulang tahunnya yang ke 100 tahun. Selain itu, sebelumnya pabrikan dengan tagline Nyalakan Nyali tersebut telah merilis livery Ecstar MotoGP 100th Anniversary.
Baca : Suzuki GSX-R150 Ecstar MotoGP 2020 Rilis di RI, Harga Rp 31 Jutaan
Baca Juga : Suzuki Rilis GSX-R1000R Livery Ecstar MotoGP 2020, Keren !
“Saya ingin mengucapkan selamat dan terima kasih kepada Tim Suzuki Ecstar dan Joan Mir yang telah memenangkan Kejuaraan Dunia MotoGP di musim yang sulit dan belum pernah terjadi sebelumnya karena situasi COVID-19 pada tahun 2020. Juga kepada Alex Rins, yang telah mengumpulkan kejuaraan luar biasa, masih dalam perebutan tempat kedua”.ujar Mr. Toshihiro Suzuki,Presiden Suzuki Motor Corporation.
Juara Dunia Kedua Joan Mir
Sebelum ke MotoGP, Mir pernah balapan di Moto3 dan Moto3. Nah di Moto3 sendiri dia juara di musim 2017. Maka dengan kemenangan di MotoGP menjadikan titel juara dunia bertambah.
“Kejuaraan Dunia? Kedengarannya luar biasa! Sangat sulit untuk menemukan kata-katanya saat ini, tetapi saya harus mengucapkan terima kasih kepada begitu banyak orang kepada Suzuki atas kesempatan ini, saya sangat senang memberi mereka gelar! Menjadi orang yang memberi mereka mahkota lagi setelah 20 tahun adalah perasaan yang luar biasa dan kehormatan sejati”.ujar Joan Mir
Sementara untuk Suzuki sendiri kemenangan Joan Mir di MotoGP 2020 menyumbang titel juara dunia yang ke-16. Kemudian untuk Suzuki Ecstar juga mencetak sejarahnya menjadi tim pertama dalam sejarah Suzuki yang memenangkan kejuaraan dunia kategori tim.
“Sungguh perasaan yang luar biasa, kami tidak bisa berharap lebih! Untuk memenangkan gelar tahun ini, saat peringatan 100 tahun Suzuki dan 60 tahun balapan, dan juga 20 tahun sejak gelar terakhir – dalam mimpi terliar saya, saya tidak dapat membayangkan sesuatu yang sebagus ini, sungguh hebat. Selamat yang besar harus diberikan kepada Joan, dia sangat konsisten dan profesional selama ini. Alex juga melakukan pekerjaan yang sangat bagus hari ini untuk mendapatkan poin yang layak dan tempat ke-4. Akhirnya saya harus berterima kasih kepada semua staf – baik di rumah, di Jepang, atau di sini di sirkuit – mereka semua telah bekerja sangat keras untuk ini. Terima kasih banyak untuk semuanya”. ujar Davide Brivio, Team Manager Suzuki Ecstar.