Galang Hendra Yamaha YZF-R3 Juara WSSP300 Jerez, Bendera Merah Putih Berkibar!

1

BMSPEED7.COM – Masbro sekalian,pembalap Indonesia asuhan Yamaha Racing Indonesia,Galang Handra Pratama berhasil menyabet podium tertinggi diajang World Super Sport 300 (WSSP300) bersama Yamaha YZF-R3 di Jerez. Spanyol (22 Oktober). Ini adalah kali pertama pembalap berusia 18 Tahun asal Yogyakarta tersebut menjuarai balap kelas internasional macam WSSP300 ini masbro…

“Saya sangat gembira. Saya tidak menyangka dapat meraih podium juara di level dunia. Syukur kepada Tuhan, terimakasih untuk tim saya, keluarga dan para penggemar saya. Ini semua untuk Indonesia,“ ujar Galang Hendra Pratama yang merupakan pembalap binaan Yamaha Indonesia.

Balapan yang merupakan lanjutan dari Portimao,Portugal ini berlangsung dalam 11 lap, Galang Hendra memulai balapan dari posisi ke-8, pada awal lap dia langsung ngacir hingga merebut di posisi ke-6. Pembalap yang suka trek basah ini terus mengedor lawannya untuk memperbaiki nasibnya posisinya. Dan pada lap akhir langsung berada diposisi pertama,namun di pertengahan lap, ada di deretan ke-2 dan bersaing ketat dengan Scott Derou (MTM HS Kawasaki).

Namun dengan semangat dia untuk juara dibalapan kali ini membuat dia cepat mengambil alih lagi posisi pertama hingga mampu merebut podium tertinggi. Mereka hanya berbeda 0,026 detik saja. Perjuangan dan prestasi Galang Hendra di WSSP300 Jerez ini disaksikan langsung Minoru Morimoto selaku Presiden Direktur PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturung. Morimoto sangat bangga dan mengapresiasi podium juara WSSP300 yang telah diraih Galang Hendra.

“Kami sangat bangga dengan prestasi Galang dan Indonesia. Ini adalah bukti yang sangat baik bagi Indonesia karena WSSP300 merupakan  kejuaraan dunia. Galang Hendra bukan hanya pahlawan kita. Tetapi juga pahlawan dunia,“ bangga Minoru Morimoto.

Selamat buat mas Galang Hendra Pratama atas persembahan terbaiknya di WSSP300 Jerez!

Hasil World Super Sport (WSSP300) Jerez

 

 

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here