Diikuti 3901 Peserta, Inilah Juara Honda CBR250RR Virtual Modif Challenge 2018

0
IMOS 2018
Juara CBR250RR Virtual Modif Challenge

BMSPEED7.COM – Halo mazbro sekalian, untuk pertama kalinya nih PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar digital modifikasi melalui kegiatan CBR250RR Virtual Modif Challenge. Menariknya adalah meski baru pertama kali digelar sudah diikuti 3.901 pecinta modifikasi Tanah Air.

CBR250RR Virtual Modif Challenge berlangsung sejak 17 September hingga 16 Oktober 2018. Pada tanggal 27 Oktober 2018 AHM mengumumkan 10 finalis untuk kemudian dipilih 4 juara CBR250RR Virtual Modif Challenge di IMOS 2018. (2/11/18).

(Baca : Ini Dia 10 Finalis CBR250RR Virtual Modification Challenge 2018)

Juara Honda CBR250RR Virtual Modif Challenge

  • Juara 1 : Muhaimin Firdaus ( Fury Dragon) hadiah Rp 10.000.000

Juara pertama diraih oleh Muhaimin Firdaus dengan mengusung tema Fury Dragon yang terinspirasi oleh seekor naga yang memiliki arti kekuatan dan ketangguhan yang menggambarkan agresivitas motor Honda CBR250RR.

  • Juara 2 : Suryanto Redy Busono (Garuda Gold) hadiah Rp. 5.000.000

Juara kedua diisi Suryanto Redy Busono dengan tema modifikasi Garuda Gold yang terinspirasi dari tokoh pewayangan Garuda. Karakter tokoh tersebut sesuai dengan tampilan motor Honda CBR250RR yang gagah dan tangguh.

  • Juara 3 : Hans Tedjakusuma (Techno White) hadiah Rp. 3.000.000

Juara ketiga dengan tema Tekno White menampilkan desain dengan corak hitech dan warna-warna yang atraktif memberikan kesan dinamis dan sporty.

  • Juara Favorite : Eko Rendi Saputro (Racing Pearl) hadiah Rp. 2.500.000

Juara terfavorit diraih Eko Rendi Sah Putro lewat tema Racing Pearl yang memiliki desain minimalis dengan aksen garis lurus yang tegas, memadukan warna Hitam dan Putih menambah penampilan CBR250RR menjadi semakin terlihat sporty.

Juara terfavorit dipilih berdasarkan jumlah likes terbanyak pilihan masyarat Indonesia melalui media  sosial instagram welovehonda_id, dengan periode voting 27-29 Oktober 2018.

Selamat kepada seluruh juara CBR250RR Virtual Modif Challenge. Buat yang belum juara jangan bersedih, tahun depan bisa ikutan lagi bro. (kalau diadakan lagi, hehe…)

Baca Juga :

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here