Berniat Jual Suzuki Katana di Indonesia, Eh Gosipnya Akan Ada Versi 150cc !

0
Suzuki Katana 2019
Test Ride Suzuki Katana 1000 2019 (Foto : VisorDown)

BMSPEED7.COM – Beberapa waktu lalu tepatnya, 22 Desember 2018, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengundang blogger senior ibukota untuk kemudian sharing seputar bagaimana langkah Suzuki Indonesia ditahun 2019 mendatang. Tak tanggung-tanggung, dalam sharing tersebut turut hadiri pentolan Suzuki Jepang yakni Masahiro Nishikawa, Executive General Manager, Suzuki Motor Corporation Japan. Menarik ketika membaca artikel Aripistop.com berjudul ”Suzuki Indonesia Akan Hadirkan Motor Sport Suzuki Katana 150cc ???”

(Baca : Data AISI : Nih Penjualan Motor Periode Januari-November 2018)

Ada dua poin menarik yang saya tangkap,Pertama adalah Suzuki Indonesia berniat memasarkan (jual) moge terbarunya yang kemarin launching di EICMA Milan 2018 yakni Suzuki Katana 1000cc. Soal dimana dan kapan motor tersebut akan dirilis adalah ada 3 opsi pertama IIMS, PRJ dan GIIAS, namun karena motor Suzuki Katana tergolong premium maka kemungkinan akan meluncur di GIIAS 2019. FYI, GIIAS 2019 akan dibuka pada tanggal 18-28 Juli mendatang.

2019 Suzuki Katana
Suzuki Katana 1000 Tampak Samping Kanan (Foto : VisorDown)

Nah yang kedua nih, Suzuki Indonesia menanyakan kepada blogger ”bagaimana jika Suzuki Indonesia (SIS) menjual Suzuki Katana 150cc?” wah ini kode kalau Suzuki Indonesia sedang mempertimbangkan Katana bermesin 150cc. Menarik nih, mengingat ini merupakan segmen baru dikelas 150cc.

Gambaran Suzuki Katana 150cc By Julak Sendie Design

Terakhir saya kasih gambaran nih, wujud Suzuki Katana 150cc hasil olah digital bro Julak Sendie Design, ya meski belum tahu arah desainnya seperti apa namun setidaknya ini merupakan pengembangan informasi dari gosip yang sudah disuarakan oleh blogger senior. Semoga berguna.

(Baca Juga :Data AISI Ekspor Motor Periode Januari-November 2018, Yamaha Juaranya ! )

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here