Innalillahi Wainnailaihi Rojiun.
Telah berpulang ke Rahmatullah saudara kita Afridzasyah Munandar, almarhum merupakan pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang sedang membela Indonesia di ajang balap Asia Talent Cup (ATC) Sepang 2019.
Afridzasyah Munandar meninggal Dunia saat balapan ATC Sepang Race 1. Dikutip dari MotoGP, pembalap berusia 20 tahun dari Tasikmalaya tersebut mengalami insiden di tikungan 10 pada saat lap 1. Sesudah insiden tersebut balapan langsung dihentikan.
Afridzasyah Munandar kemudian langsung mendapatkan penanganan oleh tim medis di sirkuit sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit di Kuala Lumpur dengan Helikopter.
Setelah mendapat penanganan terbaik oleh tim medis, Afridzasyah Munandar kemudian dinyatakan meninggal Dunia.
Semoga amal ibadah almarhum diterima disisi Allah SWT dan diampuni dosa dosanya.
Last, Afridzasyah Munandar adalah pembalap berprestasi dari AHRT yang berlaga di Asia Talent Cup. Bahkan pembalap jebolan Astra Motor Racing Team tersebut sudah berada di 3 besar klasemen sementara ATC 2019 dimana sebelumnya almarhum sukses meraih podium di Thailand, Jepang dan Malaysia.
