3 Motor Honda Ini Indennya Luar Biasa, Punya Uang Aja Gak Cukup Lho!

2
All New Honda PCX 2018 Warna Gold. Mevvah banget pemirsa! Pict : WeloveHonda

BMSPEED7.COM – Sudah kita ketahui bersama kalau PT Astra Honda Motor (AHM) banyak meluncurkan motor Honda terbaru 2018. Misalnya aja Honda Vario 125/150 2018, CB150 Verza, CB150R Facelift dan yang paling menghebohkan adalah ketika Honda meluncurkan Honda PCX150 Lokal, Honda Forza 250 dan Honda Super Cub C125. Ketiga yang saya sebutkan paling akhir ini peminatnya luar biasa sehingga indennya mengular dimana mana. Jadi punya uang aja gak cukup, musti butuh kesabaran. 😀

Kita ambil contoh di Bandung aja deh, beberapa waktu lalu wartawan Vivanews mewancarai Steve Ivan selalu Head Sales Marketing PT Daya Adicipta Motora, main dealer Honda di Jawa Barat. Menurutnya untuk ketiga motor Honda baik itu PCX, Forza dan Super CUb C125 sedang digandrungi konsumen sehingga terjadi inden luar biasa.

“Kalau PCX yang non hybrid, itu masih ada empat ribu pemesanan saat ini yang belum terpenuhi. Kami berusaha cepat memenuhi pemesanan itu,” ujarnya di Bandung, Minggu malam 9 September 2018.

Launching Honda PCX di Jawa Barat

Angka 4 ribuan cukup banyak mengingat hanya dipegang satu main dealer plus berlaku untuk satu varian yaitu Honda PCX lokal non Hybrid.

Lantas bagaimana dengan Honda Forza yang juga menjadi buruan orang orang berduit,apakah indennya separah PCX? berikut pernyataannya…

“Animo sangat besar ya, baik itu Forza dan Super Cub. Kami sedang menunggu distribusi secara nasional, khususnya di wilayah Jawa Barat. Forza itu baru distribusi di bulan Oktober,” kata Steve di Bandung, Jawa Barat, Minggu 9 September 2018.

2018 Honda Forza 250

Wihh Honda Forza mulai didistribusikan bulan Oktober pemirsa, tidak dijelaskan memang berapa total indener motor matic bongsor pesaing Yamaha XMAX tersebut namun yang jelas kalau inden sekarang nerima unitnya tahun depan, Maklum motor import buatan AP Honda Thailand. 😀 Scoopy eSP yang dibuat didalam negeri plus harganya Rp 18 jutaan saja indennya mengular haha

“Karena antrean cukup panjang, baru bisa memenuhi itu di Februari atau Maret 2019, kalau inden sekarang. Antrean cukup panjang,” ujarnya.

Honda Super Cub C125 2018 Warna Biru-Putih

Sementara itu Honda Super Cub C125, motor klasik yang dibanderol dengan harga mahal yakni Rp 55 juta sewaktu perilisan di GIIAS 2018 justru indennya lebih ekstrem pemirsa…

“Pemesanan Super Cub totalnya di wilayah Jawa Barat itu 49 unit. Paling banyak dipesan itu warna biru,” kata Steve di Bandung, Minggu malam, 9 September 2018.

Tuh di Jawa Barat aja yang inden ada 49 unit, belum diwilayah lain. hehe. Oia, kalau pemirsa di Jawa Barat dan berniat membeli Super Cub C125 dimohon untuk bersabar karena penerimaan unit lama banget

“Untuk Super Cub 125, indennya ekstrem. Kalau inden hari ini, bisa dapat unitnya itu sekitar kuartal empat 2019, karena keterbatasan unit,” tuturnya.

Konsumen Honda emang luar biasa pemirsa… 😀

Baca Juga :

  1. 4 Pilihan Warna New Honda PCX 150 Terbaru 2018 ABS/CBS, Intip Fitur, Harga dan Spesifikasinya!
  2. Lihat Nih DP dan Cicilan/Kredit Honda PCX 150 Terbaru 2018
  3. Harga Honda Forza 250 2018 ABS, Tersedia 3 Pilihan Warna Baru !!
  4. Harga Kredit Honda Forza 250 2018, Nih Simulasi DP dan Cicilannya
  5. Harga Honda Super Cub C125 2018, Pilihan Warna, Spesifikasi & Fitur

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here